Aubameyang Berjuang untuk Tampil Positif Bersama Dortmund

Leonardus Selwyn Kangsaputra, Jurnalis
Minggu 28 Januari 2018 08:15 WIB
Pierre Emerick-Aubameyang (Foto: AFP)
Share :

DORTMUND – Penyerang Borussia Dortmund, Pierre-Emerick Aubameyang, kabarnya tengah berjuang untuk kembali membuat dampak positif bagi klubnya. Ia berjuang keras membuktikan kemampuannya bermain sepakbola di tengah isu kepindahannya menuju Arsenal.

Aubameyang telah absen dalam dua pertandingan terakhir Liga Jerman bersama Dortmund. Penyerang berkebangsaan Gabon ini tidak diturunkan karena dinilai kurang fokus akibat masa depannya yang terus dikaitkan dengan The Gunners –julukan Arsenal- . Sementara itu masalah disipliner juga menjadi alasan lain Dortmund tidak menurunkan pemain andalannya ini.

Meski demikian, Aubameyang akhirnya dipanggil untuk kembali bermain oleh pelatih Peter Stoger. Rencananya pemain berusia 28 tahun tersebut akan menghadapi Freiburg, dengan harapan timnya dapat memperoleh kemenangan pertamanya di musim 2018.

Direktur olahraga Dortmund, Michael Zorc memastikan bahwa Aubameyang akan diizinkan pergi dari klub jika Arsenal mau mengajukan penawaran yang dapat diperhitungkan. Pasalnya saat ini Arsenal sendiri tengah galau dengan fokus media mengenai potensi transfer tersebut.

Baca Juga:

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya