BARCELONA – Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, mengatakan Neymar da Silva bahagia membela Barcelona. Valverde menilai kapten Tim Nasional (Timnas) Brasil itu takkan hengkang ke Manchester United, klub yang sempat meminati ayah satu anak tersebut.
“Neymar sangat bahagia di sini. Ia berbicara akrab dengan beberapa rekannya yang bermain untuk Manchester United. Namun, ia akan bersama kami. Ia baik-baik saja,” kata Valverde mengutip dari ESPN, Kamis (27/7/2017).
BACA JUGA: Neymar Ngobrol Bareng sang Ayah, Pertanda Semakin Dekat dengan PSG
Sekadar diketahui, Neymar baru saja membela Barcelona saat bersua Man United di ajang International Champions Cup 2017, Kamis (27/7/2017). Bermain di FedEXField, Barcelona menang 1-0 lewat gol yang disarangkan Neymar pada menit e1.
Usai pertandingan berakhir, Neymar berbincang-bincang akrab dengan personel Setan Merah seperti Paul Pogba dan banyak lagi. Namun, keakraban itu diindikasikan Valverde bukan sebagai pertanda bahwa Neymar akan berlabuh di Stadion Old Trafford.
Meski takkan hengkang ke Man United, bukan berarti Neymar tidak pindah ke klub lain pada bursa transfer kali ini. Paris Saint-Germain (PSG) berada di baris terdepan untuk mendapatkan mantan pemain Santos itu.
Untuk mendapatkan Neymar, PSG berani menebus klausul pelepasan pesepakbola berusia 25 tahun itu yang mencapai 220 juta euro atau sekira Rp3,4 triliun. Indikasi Neymar akan gabung PSG terlihat jelas. Sebab, Neymar senior (ayah Neymar) selaku agen dari Neymar telah berada di Amerika Serikat. Ditengarai, kehadirannya untuk mempermulus kepindahan sang anak ke PSG.
(Ramdani Bur)