Menpora Akhirnya Resmi Bekukan PSSI

A. Firdaus, Jurnalis
Sabtu 18 April 2015 12:28 WIB
Kantor PSSI (foto: Dede Kurniawan/Okezone)
Share :

JAKARTA – Secara mengejutkan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) akhirnya membekukan Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI). Hal itu terlampir berdasarkan Keputusan Menpora Nomor 0137 Tahun 2015 yang sudah ditandatangani Menpora Imam Nahrawi.

Keputusan tersebut keluar berdasarkan “kengototan” PSSI yang tetap menggelar Kongres Luar Biasa (KLB) di Surabaya. Hal itu membuat Menpora menyatakan bahwa pemerintah tidak mengakui segala kegiatan PSSI, dan mulai hari ini PSSI dibekukan.

"Bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a, dan huruf b, perlu menetapkan Keputusan Menteri Pemuda dan Olahraga tentang pengenaan sanksi administratif berupa kegiatan keolahragaan Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia tidak diakui."

Surat keputusan ini dibenarkan oleh Juru Bicara Kementerian Pemuda dan Olahraga Gatot Dewa Broto. "Ya, benar kami telah mengeluarkan surat tersebut," kata Gatot Dewa Broto.

"Pengenaan Sanksi Administratif Berupa Kegiatan Keolahragaan PSSI Tidak Diakui. Peraturan Pembekuan ini mengacu pada tidak diindahkannya SP1, SP2 dan SP3 oleh PSSI yang jatuh tempo pada tanggal 17 April 2015 jam 18.40. WIB," lanjut Gatot.

Keputusan ini diambil Kemenpora menyusul PSSI yang tidak mengakui hasil rekomendasi BOPI tidak meluluskan Arema Cronus dan Persebaya Surabaya. Menpora sedianya telah mengirim tiga kali surat teguran kepada PSSI dengan SP3 dikeluarkan pada Kamis 16 April 2015. Namun hingga tenggat waktu yang telah ditentukan yaitu Jumat 18 April 2015 pukul 18.40 WIB, PSSI tidak memberikan jawaban.

Sebelumnya, Menpora akan hadir dalam KLB PSSI 2015 yang akan dilaksanakan pada 19 Maret 2015 di Surabaya, Jawa Timur. Namun saat digelarnya KLB, Menpora tak hadir.

(A. Firdaus)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya