Hadirnya Kejutan di Kompetisi LSI U-21

Sebastianus Epifany, Jurnalis
Senin 25 April 2011 17:05 WIB
Logo Liga Super
Share :

JAKARTA - Banyak kejutan terjadi seputar berlangsungnya kompetisi LSI U-21 2010/2011. Muka-muka baru bermunculan dari tim-tim yang sukses menghadirkan kejutan di pentas usia muda ini.

Perselam dan Persisam berhasil membuat kejutan lolos ke babak enam besar kompetisi ini. Bagi Persema, hal ini adalah yang pertama kalinya tim mereka lolos ke babak ini selama 3 tahun bergulirnya kompetisi ini.

“Ini kali pertama kami masuk ke babak 6 besar. Kami underdog, semoga saja hal ini semakin memicu semangat dan prestasi kami,” ujar sekretaris tim Persela, Edy Yunan Ahmadi kepada wartawan, (25/4/2011).

Dua tim unggulan, Persib dan Pelita Jaya kembali lolos ke babak enam besar kompetisi. Keduanya pun pernah tercatat sebagai juara, dengan Maung Bandung juara musim 2009/2010 dan Pelita Jaya pada musim 2008/2009.

“Persiapan kami sudah maksimal, terlebih kami dilabeli juara bertahan. Kami tidak tahu ada bobotoh yang menonton atau tidak karena peminatnya tidak sefanatik tim senior,” tutur Edy Sukardi sang manajer tim asal Bandung ini.

Ada kesamaan misi dari tim Semen Padang, Persiwa dan Pelita Jaya. Semua pemain di kompetisi ini akan diproyeksikan ke tim senior untuk regenerasi, dimana hal ini patut dicontoh oleh semua tim di Liga Indonesia sekarang.

(Muchamad Syuhada)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya