Meylan termasuk sosok yang sangat ahli di bidangnya. Tangan kanan John Herdman itu mempunyai keahlian berupa pengelolaan beban latihan, pencegahan cedera, pemulihan, serta optimalisasi performa atlet agar mampu tampil konsisten.
"Reputasinya diakui secara global, termasuk saat dia dinobatkan sebagai Sport Scientist of the Year 2021, penghargaan bergengsi bagi tokoh yang memberi dampak signifikan dalam pengembangan performa atlet elite," tulis keterangan resmi PSSI.
Dalam filosofi kepelatihan Herdman, Meylan berperan penting menyelaraskan identitas taktik dengan kesiapan fisik pemain, memastikan setiap strategi dapat dieksekusi secara maksimal di lapangan. Meylan juga dikenal mampu membangun lingkungan high performance yang menekankan disiplin, inklusivitas, dan peningkatan berkelanjutan.
Tim Nasional Sepak Bola Putri Selandia Baru (2010–2011)
Tim Nasional Sepak Bola Putri Kanada – Kepala Performa Fisik (2011–2018)
Tim Nasional Sepak Bola Putra Kanada (2018–2023)
Toronto FC – Direktur Performa (2023–2025)
Profesor Adjunct di University of British Columbia
Canada Sport Scientist of the Year 2021
Medali Emas Olimpiade Rio 2016 & Tokyo 2020
Lolos Kualifikasi Piala Dunia FIFA 2022 (Putra Kanada)
(Rivan Nasri Rachman)