Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Komentar Rahmad Darmawan Usai Tangani Liga Indonesia All Stars untuk Piala Presiden 2025

Cikal Bintang , Jurnalis-Selasa, 01 Juli 2025 |21:14 WIB
Komentar Rahmad Darmawan Usai Tangani Liga Indonesia All Stars untuk Piala Presiden 2025
Pelatih Liga Indonesia All Star, Rahmad Darmawan. (Foto: Liga Indonesia Baru)
A
A
A

SUDAH beberapa hari pelatih Rahmad Darmawan memimpin klub dadakan, Liga Indonesia All Star. Menurut RD –sapaan akrab Rahmad Darmawan, sejauh ini timnya masih berproses untuk menjadi tim yang lebih baik agar siap tampil maksimal di turnamen pramusim Piala Presiden 2025.

Liga Indonesia All Stars merupakan tim gabungan yang terdiri dari pemain-pemain bintang Liga 1. Tim ini akan tergabung dalam Grup A bersama Oxford United, dan Arema FC di Piala Presiden 2025.

Turnamen itu akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta dan Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat pada 6-13 Juli 2025. Namun, SUGBK hanya akan berstatus sebagai venue upacara pembukaan.

1. Bicara Persiapan

Upacara pembukaan itu mempertemukan Liga Indonesia All Stars versus Oxford United. Menatap pertandingan itu, Rahmad mengatakan persiapan timnya sejauh ini cukup baik.

"Secara umum saya melihat para pemain sangat baik ya dalam menjaga kebugaran fisiknya. Bisa dilihat dari beberapa sesi latihan yang sudah kami buat, mereka bisa mengikuti semuanya dengan baik tanpa kendala," ungkap Rahmad dilansir dari laman resmi PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), Selasa (1/7/2025).

Rahmad Darmawan
Rahmad Darmawan

"Jadi, saya berharap mereka bisa terus berproses lebih baik lagi," tambah pelatih berusia 58 tahun itu.

 

2. Optimistis Raih Hasil Terbaik

Rahmad Darmawan. (Foto: Liga Indonesia Baru)
Rahmad Darmawan. (Foto: Liga Indonesia Baru)

Lebih lanjut, Rahmad yakin dengan proses yang dilakukan Rico Simanjuntak dan kolega menjelang tampil di Piala Presiden 2025. RD berharap, para pemain bisa menampilkan yang terbaik di turnamen itu.

"Akan tetapi, dengan apa yang saya lihat di mana kondisi para pemain cukup baik, saya yakin mudah-mudahan ini bisa berproses makin baik mendekati tanggal 6 dan 8 Juli nanti," pungkasnya.

(Rivan Nasri Rachman)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement