Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

7 Pesepakbola Dunia yang Sudah Tajir dari Lahir, Nomor 1 Keponakan Sultan Brunei!

Rizky Darmawan , Jurnalis-Senin, 24 Maret 2025 |18:22 WIB
7 Pesepakbola Dunia yang Sudah Tajir dari Lahir, Nomor 1 Keponakan Sultan Brunei!
Gerard Pique termasuk tujuh pesepakbola dunia yang sudah tajir dari lahir (Foto: Instagram/@3gerardpique)
A
A
A

BERIKUT tujuh pesepakbola dunia yang sudah tajir dari lahir. Salah satunya adalah keponakan dari Sultan Brunei!

Berkarier di dunia sepak bola, terutama di daratan Eropa memang bisa membuat banyak orang meraih kesuksesan dengan gaji yang tinggi dan kehidupan yang layak. Tak heran jika banyak anak-anak bermimpi untuk menjadi pesepakbola hebat demi menyokong kehidupan ekonomi.

Ilustrasi sepakbola

Namun ada juga pesepakbola yang sudah menikmati kemewahan sejak lahir berkat latar belakang keluarga mereka. Siapa saja mereka? Simak ulasan berikut ini.

7 Pesepakbola Dunia yang Sudah Tajir dari Lahir

7. Gerard Pique

Montserrat Bernabeu, Gerrard Pique dan Shakira (IG)

Mantan bek tengah FC Barcelona ini lahir dari keluarga terpandang di Spanyol. Ayahnya, Joan, adalah seorang pengacara dan pengusaha sukses, sementara ibunya, Montserrat, menjabat sebagai direktur sebuah rumah sakit di Barcelona.

Selain itu, kakeknya, Amador Bernabeu, pernah menjadi direktur di FC Barcelona. Hal itu menunjukkan Pique tumbuh dalam lingkungan yang tidak hanya kaya secara finansial tetapi juga memiliki koneksi kuat di dunia sepakbola.

6. Hugo Lloris

Marine Lloris

Kiper asal Prancis yang kini memperkuat LAFC ini juga berasal dari keluarga berada. Lloris lahir di Nice dari ibu yang berprofesi sebagai pengacara dan ayah seorang bankir.

Sebelum fokus pada sepakbola, Lloris sempat menekuni tenis, olahraga yang sering dikaitkan dengan kalangan elit. ​Dalam kariernya, pria 38 tahun itu pernah jadi kiper andalan Tottenham, Lyon dan Nice.

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement