Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Setim dengan Ole Romeny di Oxford United, Marselino Ferdinan: Ini Positif untuk Timnas Indonesia!

Cikal Bintang , Jurnalis-Minggu, 02 Maret 2025 |02:05 WIB
Setim dengan Ole Romeny di Oxford United, Marselino Ferdinan: Ini Positif untuk Timnas Indonesia!
Ole Romeny kala membela Oxford United. (Foto: Instagram/@oleromeny)
A
A
A

OXFORD – Gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan sambut gembira kehadiran Ole Romeny di klubnya, Oxford United. Marselino mengungkapkan bahwa hal ini positif untuk Timnas Indonesia.

Marselino pun kini sudah membangun chemistry dengan Ole Romeny. Hal ini bahkan terjadi sebelum keduanya membela Timnas Indonesia.

Marselino Ferdinan dua kali bobol Banbury United @academyoufc

1. Sama-Sama Bela Oxford United

Marselino Ferdinan bergabung dengan Oxford United lebih dulu ketimbang Ole Romeny. Eks pemain Persebaya Surabaya itu merapat pada Agustus 2024, sedangkan Ole menyusul pada Januari 2025.

Meski demikian, nasib Marselino berbeda dengan Ole Romeny. Marselino masih belum diberi kesempatan mendapat tempat di tim utama Oxford United. Pemain berusia 20 tahun itu masih sering diikutsertakan di tim U-21.

Sementara itu, Ole Romeny sudah tampil sebanyak lima kali bersama tim utama The Ox -julukan Oxford United. Baru-baru ini, Ole sudah menyelesaikan proses naturalisasinya untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Dengan demikian, dia bisa debut di Timnas Indonesia dalam waktu dekat.

2. Sambut Gembira

Marselino mengaku senang dengan keberadaan pemain Timnas Indonesia lainnya di Oxford United. Dia mengungkapkan sudah mempunyai chemistry yang bagus dengan Ole. Dengan demikian, ini kabar baik untuk Timnas Indonesia.

“Tentu saja (senang dengan kehadiran Ole Romeny). Kita punya kombinasi yang bagus ketika kita pulang (bermain di Timnas Indonesia). Sebab kita sudah berbicara tentang chemistry di sini, dan chemistry kita bagus di sini,” kata Marselino dikutip dari kanal YouTube resmi Oxford United, Jumat (28/2/2025).

“Dan ketika kita (nanti) bermain bersama di Timnas Indonesia kita sudah mempunyai kombinasi yang bagus,” sambungnya.

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement