Cairo mengakui, untuk saat ini fokusnya adalah mengembangkan massa otot dari Mees Hilgers. Dengan begitu, pemain berusia 23 tahun itu akan lebih kuat saat mengadang pergerakan lawan.
"Untuk anak laki-laki yang baru saja move on dari masa mudanya, dia mungkin harus lebih berkembang dari massa otot dan kami fokus pada hal itu," tutur Cairo.
"Jadi sebenarnya cukup luas. Makanya harus dilihat secara individual,” pungkasnya.
Mees sendiri saat ini sedang menjalani pemulihan cedera. Namun, dia berpeluang untuk bermain dalam laga FC Twente versus PSV Eindhoven di Phillips Stadion, Eindhoven, Belanda pada Sabtu (7/12/2024) mendatang.
(Rivan Nasri Rachman)