JAKARTA – Gelandang Timnas Indonesia U-19, Kafiatur Rizky, menilai penampilan timnya belum maksimal di Piala AFF U-19 2024. Padahal, Garuda Nusantara keluar sebagai juara.
Timnas Indonesia U-19 menyabet gelar juara Piala AFF U-19 dengan mengalahkan Timans Thailand U-19 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Senin 29 Juli 2024 malam WIB. Mereka menang 1-0 berkat gol semata wayang Jens Raven.
Anak asuh Indra Sjafri tampil sangat ciamik sejak babak grup. Timnas Indonesia U-19 tidak pernah mencicipi kekalahan atau imbang. Hasil kemenangan selalu mereka dapat di turnamen tersebut.
Kendati berhasil keluar sebagai juara, Kafiatur menilai kalau para pemain Timnas Indonesia U-19 belum tampil maksimal. Menurutnya, proses dalam membangun serangan masih perlu dibenahi.
“Kalau menurut saya sih belum maksimal ya, mungkin masih banyak yang kurang juga,” ujar Kafiatur, dikutip Jumat (2/8/2024).
“Kemarin kami juga banyak bertahannya, ya bisa diperbaiki lagi untuk menyerang,” lanjut pemain Dewa United itu.
Kendati masih harus berbenah, Kafiatur sangat bangga bisa membawa Timnas Indonesia U-19 juara Piala AFF U-19 2024. Ini menjadi trofi keduanya setelah sukses mengantarkan Timnas Indonesia U-16 juara Piala AFF U-16 2022.
“Alhamdulillah kami bisa juara di AFF U-19, ini juara yang kedua kali untuk saya,” kata Kafiatur.
“Tahun kemarin 2022 kalau enggak salah U-16 juara dan sekarang Alhamdulillah sekarang juara bersama U-19. Bangga,” pungkas pemain berusia 18 tahun itu.
(Wikanto Arungbudoyo)