SEBANYAK 5 negara top dunia yang bisa gabung AFF demi menjadi lawan Timnas Indonesia akan diulas Okezone. Sejatinya negara-negara di bawah ini memiliki kemungkinan hengkang ke AFF bukan hanya karena ingin menghadapi Timnas Indonesia yang prestasinya meningkat, tapi efek potensi FIFA menjadikan AFF sebagai turnamen resmi FIFA.
Meski belum direalisasikan, presiden FIFA Gianni Infantino pernah berjanji bakal mengangkat Piala AFF ke dalam kalender FIFA. Jika AFF masuk kalender resmi FIFA, poin yang diperebutkan di ranking FIFA otomatis banyak. Diprediksi, bakal ada banyak negara yang mau merapat ke AFF. Siapa saja?
Berikut 5 negara top dunia yang bisa gabung AFF demi jadi lawan Timnas Indonesia:
5. Kirgistan
Kirgistan yang kini menempati peringkat 100 dunia, baru-baru ini mengadakan kerjasama dengan AFF. Poin kerjasamanya adalah, mereka berpeluang ambil bagian di turnamen-turnamen garapan AFF, termasuk mentas di Piala AFF senior.
Kirgistan masuk kategori oke di Asia. Terbukti, wakil Asia Tengah ini Sanggup lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
4. India
Medio 2022, India terang-terangan ingin ambil bagian di Piala AFF. Alasan India ingin pindah ke AFF karena persaingan di Federasi Sepakbola Asia Selatan (SAFF) tidak kompetitif sama sekali.
Lawan terkuat India di kawasan tersebut adalah Bangladesh, tim yang sering menjadi bulan-bulanan Thailand ataupun Vietnam.