Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Timnas Indonesia Putus Rekor Buruk 20 Tahun Lawan Vietnam di Hanoi, Erick Thohir: Tetap Fokus!

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Rabu, 27 Maret 2024 |02:49 WIB
Timnas Indonesia Putus Rekor Buruk 20 Tahun Lawan Vietnam di Hanoi, Erick Thohir: Tetap Fokus!
Timnas Indonesia menang 3-0 atas Timnas Vietnam di Hanoi (Foto: PSSI)
A
A
A

JAKARTA – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan apresiasi kepada Timnas Indonesia yang berhasil memutus tren buruk lawan Timnas Vietnam. Ia meminta kepada para penggawa Skuad Garuda untuk fokus menatap sisa laga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Untuk diketahui, Skuad Garuda baru saja berhasil mencuri poin penuh dengan mengalahkan Vietnam 3-0 di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Selasa 26 Maret 2024 malam WIB. Tiga gol kemenangan itu dicetak Jay Idzes (9’), Ragnar Oratmangoen (23’), dan Ramadhan Sananta (90+8’).

Erick Thohir

Erick sangat bersyukur atas kemenangan di kandang Vietnam. Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu menyoroti mentalitas para pemain Timnas Indonesia.

“Alhamdulillah kita berhasil meraih tiga poin di kandang Vietnam. Mental dan ketenangan para pemain tentu patut mendapatkan apresiasi,” kata Erick dalam keterangannya, Rabu (27/3/2024).

Erick menyampaikan kemenangan ini bukan sekadar tiga poin semata. Sebab, kemenangan ini sekaligus memutus tren negatif Timnas Indonesia di markas Vietnam. Setelah 20 tahun lamanya, akhirnya Skuad Garuda berhasil kalahkan The Golden Star Warriors di Hanoi.

“Terakhir kita menang di Vietnam itu saat Piala AFF yang namanya masih Piala Tiger pada 2004. Ini menjadi bukti perubahan baik dari sisi kualitas dan mental bertanding yang mengalami peningkatan signifikan,” ucap Erick.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement