Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

5 Negara Top Dunia yang Ternyata Kalah Head to Head dari Timnas Indonesia, Nomor 1 Peringkat 13 Dunia!

Djanti Virantika , Jurnalis-Minggu, 25 Februari 2024 |07:35 WIB
5 Negara Top Dunia yang Ternyata Kalah Head to Head dari Timnas Indonesia, Nomor 1 Peringkat 13 Dunia!
Timnas Indonesia kala berlaga di Piala Asia 2023. (Foto: Reuters)
A
A
A

3. Mali

Timnas Mali

Di urutan ketiga, ada Mali. Diketahui, Mali kini menduduki peringkat ke-47 di ranking FIFA sehingga unggul jauh dari Timnas Indonesia yang masih menduduki posisi ke-142.

Meski begitu, Timnas Indonesia unggul rekor pertemuan dari tim tersebut dengan kedudukan 1-0. Pertemuan satu-satunya itu terjadi pada 1963, di mana Timnas Indonesia menang dengan skor 3-2.

2. Jamaika

Timnas Jamaika

Kemudian, ada Jamaika. Sama seperti melawan Mali, Timnas Indonesia baru sekali menghadapi Jamaika. Pertemuan itu terjadi pada 2007. Timnas Indonesia sukses mengalahkan Jamaika dengan skor 2-1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Catatan ini tentu saja jadi raihan manis. Sebab, Jamaika menduduki posisi tinggi di ranking FIFA. Mereka ada di urutan ke-57 dunia.

1. Amerika Serikat

Timnas Amerika Serikat

Timnas Indonesia juga ternyata unggul head to head dengan Amerika Serikat. Padahal, secara ranking FIFA, peringkat Timnas Indonesia jauh terpaut dari Amerika Serikat.

Kini, Amerika Serikat menduduki peringkat ke-13 dunia, sementara skuad Garuda ada di urutan ke-142 dunia saat ini. Meski begitu, Amerika Serikat kalah head to head dari Timnas Indonesia.

Tercatat, kedua tim sudah dua kali bertemu pada 1956 dan juga 1983. Hasilnya, Timnas Indonesia sukses menang satu kali dan satu kali ditahan imbang.

(Djanti Virantika)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement