Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

5 Pemain Timnas Indonesia yang Diprediksi Menggila Lawan Vietnam di Piala Asia 2023, Nomor 1 Sampai Diwaspadai Philippe Troussier!

Rivan Nasri Rachman , Jurnalis-Kamis, 18 Januari 2024 |09:55 WIB
5 Pemain Timnas Indonesia yang Diprediksi Menggila Lawan Vietnam di Piala Asia 2023, Nomor 1 Sampai Diwaspadai Philippe Troussier!
5 Pemain Timnas Indonesia yang Diprediksi Menggila saat Lawan Vietnam di Piala Asia 2023. (Foto: PSSI)
A
A
A

TERDAPAT 5 pemain Timnas Indonesia yang diprediksi menggila lawan Vietnam di Piala Asia 2023 akan dibahas Okezone di artikel ini. Ya, Timnas Indonesia akan melawan Vietnam di matchday kedua Grup D yang akan berlangsung di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar, pada Jumat 19 Januari 2024 pukul 21.30 WIB.

Timnas Indonesia tentu akan berusaha keras menaklukkan Vietnam demi menjaga kans lolos ke 16 besar Piala Asia 2023. Untuk itu persiapan yang matang pun sudah dilakukan pasukan Shin Tae-yong tersebut.

Beberapa pemain Timnas Indonesia lantas diprediksi akan tampil menggila saat melawan Vietnam demi mewujudkan kemenangan itu. Lanta siapa saja mereka?

Berikut 5 Pemain Timnas Indonesia yang Diprediksi Menggila Lawan Vietnam di Piala Asia 2023:

5. Rafael Struick

Rafael Struick

Rafael Struick gagal tampil bersinar kala Timnas Indonesia tumbang 1-3 dari Irak di laga perdana Grup D Piala Asia 2023. Bertugas sebagai ujung tombak Garuda, pemain ADO Den Haag itu justru tampil melempem.

Tentunya Rafael Struick takkan membiarkan hal serupa terjadi saat melawan Vietnam. Dengan perbedaan kekuatan antara Irak dan Vietnam, Rafael Struick diprediksi dapat mengeluarkan permainan terbaiknya saat melawan Golden Star Warriors –julukan Vietnam.

4. Ivar Jenner

Ivar Jenner

Ivar Jenner bermain apik kala Timnas Indonesia kalah dari Irak. Meski tumbang, Jenner memperlihatkan permainan cantik dan membuat lini tengah Garuda hidup.

Terbukti saat Jenner diganti Marc Klok di menit 76, permainan tengah Timnas Indonesia kesulitan saat melawan Irak. Permainan Jenner pun diprediksi bisa semakin hidup saat melawan Vietnam.

3. Yakob Sayuri

Yakob Sayuri

Yakob Sayuri tampil luar biasa saat menghadapi Irak. Gol Timnas Indonesia yang dicetak Marselino Ferdinan berasal dari umpan silang Yakob Sayuri.

Selain assist tersebut, Yakob Sayuri beberapa kali tampil apik sebagai winger. Diharapkan Yakob kembali dimainkan sebagai winger dan bukan wingback untuk memaksimalkan potensinya.

2. Marselino Ferdinan

Marselino Ferdinan

Sebagai pencetak gol satu-satunya Timnas Indonesia saat melawan Irak, Marselino jelas diharapkan dapat menggila lagi saat melawan Vietnam. Marselino pun sudah terbiasa menghadapu pasukan Philippe Trousier tersebut.

Jadi, diharapkan Marselino bisa mengeluarkan permainan terbaiknya dan menggila saat melawan Vietnam. Tentu warga Indonesia menantikan Marselino mencetak gol lagi saat melawan Vietnam nanti.

1. Pratama Arhan

Pratama Arhan

Pratama Arhan memiliki lemparan ke dalam berbahaya yang menjadi senjata utama Timnas Indonesia. Hal itu pun sampai diwaspadai pelatih Vietnam, Philippe Troussier.

Sebab menurut bek Timnas Vietnam, Vo Minh Trong, timnya sudah berlatih mengantisipasi lemparan ke dalam Arhan. Hal itu membuktikan pemain Suwon FC itu menjadi ancaman untuk lini belakang Vietnam.

“Dalam sesi latihan ini, tim Vietnam akan mempersiapkan rencana menghadapi lemparan ke dalam Indonesia. Kami juga akan berusaha mengatasi masalah tersebut untuk berusaha mendapatkan hasil terbaik," ujar Vo Minh Trong dikutip dari Soha, Kamis (18/1/2024).

Tentu diharapkan Pratama Arhan benar-benar mampu menjadi momok menakutkan Vietnam pada laga nanti. Jika mendapatkan sejumlah lemparan ke dalam, maka diharapkan Pratama Arhan bisa menyumbang assist kepada rekan setimnya.

(Rivan Nasri Rachman)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement