PELATIH Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkap target timnya saat bersua Libya di Turki dalam dua laga uji coba yang dilangsungkan pada 2 dan 5 Januari 2024. Shin Tae-yong mengatakan ingin melihat sejauh mana kesiapan Timnas Indonesia jelang ambil bagian di Piala Asia 2023 Qatar pada 12 Januari hingga 10 Februari 2024.
Shin Tae-yong menjadikan laga kontra Libya sebagai ajang mengontrol kondisi Marc Klok dan kolega. Hal itu setelah Timnas Indonesia berlatih di Turki sejak 21 Desember 2023.
“Jadi (melalui uji coba ini) kami bisa kontrol kondisi pemain. Fokus kami yang pertama memang di Piala Asia. Jadi segala sesuatunya akan difokuskan ke situ,” kata Shin Tae-yong mengutip dari laman resmi PSSI.
Secara kualitas, Libya bukanlan tim sembarangan. Saat ini wakil Afrika itu berada di posisi 120 dunia, unggul 26 anak tangga dari Timnas Indonesia yang menempati peringkat 146.
Dalam enam laga terakhir, Libya juga tidak terkalahkan dengan raihan dua menang dan empat imbang. Di periode tersebut, Libya bahkan sempat menahan Kamerun 1-1 di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Afrika.
Pada laga uji coba malam ini pukul 20.00 WIB, Timnas Indonesia dipastikan tidak akan diperkuat Shayne Pattynama. Pemain berusia 25 tahun itu sedang berada di Belanda untuk menjenguk ibunda tercintanya yang jatuh sakit.