Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Penyebab Arsenal Kalah 1-2 dari Fulham Dibongkar Mikel Arteta

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Senin, 01 Januari 2024 |08:35 WIB
Penyebab Arsenal Kalah 1-2 dari Fulham Dibongkar Mikel Arteta
Laga Fulham vs Arsenal di Liga Inggris 2023-2024. (Foto: Reuters)
A
A
A

PENYEBAB Arsenal kalah 1-2 dari Fulham dibongkar sang pelatih, Mikel Arteta. Menurutnya, Arsenal memang tidak pantas meraih kemenangan karena performanya yang ancur-ancuran.

Ya, Arsenal tumbang di tangan Fulham dalam laga pekan ke-20 Liga Inggris 2023-2024. Pertandingan itu digelar di Stadion Craven Cottage, Minggu 31 Desember 2023 malam WIB.

Fulham vs Arsenal

Arsenal sebenarnya memulai laga dengan baik. Mereka bisa unggul cepat lebih dahulu lewat gol Bukayo Saka pada menit ke-5.

Sayangnya, setelah itu, pasukan Mikel Arteta malah kena comeback dari tuan rumah yang berhasil bangkit. Fulham membalas dua gol lewat aksi Raul Jimenez (29) dan Bobby De Cordova Reid (59’). Alhasil, laga berakhir dengan kekalahan 1-2.

Arteta sangat menyayangkan The Gunners -julukan Arsenal- gagal menutup 2023 dengan memuncaki papan klasemen sementara Liga Inggris 2023-2024. Padahal, mereka berhasil bertengger di puncak klasemen saat Natal 2023.

“Kami tidak melakukan cukup banyak hal dengan penguasaan, tidak cukup kecepatan atau ancaman,” ujar Arteta kala membeberkan penyebab kekalahan Arsenal dari Fulham, dikutip dari BBC, Senin (1/1/2024).

“Kami ceroboh dalam menguasai bola. Itu tidak cukup bagus. Kami tidak pantas menang,” lanjutnya.

Fulham vs Arsenal

Arsenal pun langsung terjun ke posisi 4 pada klasemen sementara Liga Inggris 2023-2024 usai kalah dari Fulham. Ini jadi kekalahan kedua beruntun yang didapat Declan Rice cs.

Sebelumnya, Arsenal juga kalah pada laga pekan ke-19 Liga Inggris 2023-2024. Melawan West Ham United, mereka tumbang dengan skor 0-2.

(Djanti Virantika)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement