HASIL Chelsea vs Crystal Palace di Liga Inggris 2023-2024 akan dibahas di sini. Pertandingan yang berlangsung di Stamford Bridge pada Kamis (28/12/2023) dini hari WIB berakhir dengan skor 2-1 untuk The Blues -- julukan Chelsea.
Gol Mykhailo Mudryk (13') sempat disamakan The Eagles -- julukan Palace -- melalui Michael Olise (45+1'). Namun, penalti Noni Madueke (89') memenangkan Chelsea.
Jalannya Pertandingan
Pelatih Chelsea, Mauricio Pochettino, memberikan kesempatan bermain sebagai starter untuk pertama kalinya kepada Christopher Nkunku. Sebelumnya, menit bermain sang pemain asal Prancis terbatas karena mengalami cedera di awal musim.
Chelsea sukses memberikan ancaman terlebih dulu pada menit kesembilan. Ian Maatsen hampir membuka skor nnamun Tyrick Mitchell mampu menyelamatkan gawang Palace sebelum bola melewati garis.
Chelsea akhirnya membuka skor pada menit ke-13. Kerja sama apik antara Nkunku dan Malo Gusto berakhir kepada sontekan Mykhailo Mudryk di mulut gawang. Skor 1-0 untuk tuan rumah.
Namun, Chelsea gagal mempertahankan keunggulannya hingga jeda. Pada masa injury time babak pertama, Palace menyamakan skor melalui Michael Olise yang menyelesaikan umpan dari Jordan Ayew.
Di awal babak kedua, Chelsea dibuat kerepotan oleh Eberechi Eze. Namun Maatsen sukses membuang bola.