Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Gara-Gara Manchester United dan Newcastle United, Premier League Berisiko Gagal Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Maulana Yusuf , Jurnalis-Kamis, 14 Desember 2023 |15:46 WIB
Gara-Gara Manchester United dan Newcastle United, Premier League Berisiko Gagal Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025
Manchester United tersingkir di fase grup Liga Champions 2023-2024 (Foto: Reuters)
A
A
A

Tercatat, Setan Merah –julukan Manchester United- finis di dasar klasemen Grup A Liga Champions 2023-2024 di bawah Bayern Munich, FC Copenhagen, dan Galatasaray. Sedangkan The Magpies –julukan Newcastle United- menjadi juru kunci Grup F di bawah Borussia Dortmund, PSG, dan AC Milan.

Terlepas dari hal itu, format baru Liga Champions 2024-2025 tidak akan menggunakan sistem grup dan babak penyisihan lagi. Namun, ajang ini akan memakai format satu liga, di mana setiap klub akan melakoni 8 laga melawan 8 lawan berbeda (4 kandang, 4 tandang).

Dari hasil 8 pertandingan masing-masing 36 klub itu, 8 klub teratas di klasemen liga otomatis mendapat tiket ke babak 16 besar. Kemudian, sisa 8 slot lainnya akan diperebutkan oleh tim yang berada di peringkat 9-24 lewat babak play-off yang dimainkan dalam dua leg.

Tim peringkat 9 hingga 24 akan memasuki babak play-off dalam sistem unggulan. Contohnya, peringkat 9 akan menghadapi peringkat 24, peringkat 10 akan menghadapi peringkat 23, dan seterusnya hingga menyisakan 8 klub yang berhak lolos ke 16 besar.

(Wikanto Arungbudoyo)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement