HASIL Royal Antwerp vs Barcelona di Liga Champions 2023-2024 akan dibahas di sini. Laga yang berlangsung di Bosuilstadion, Kamis (14/12/2023) dini hari WIB berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan Royal Antwerp.
Oriol Romeu melakukan blunder dua kali untuk gol-gol Arthur Vermeeren (2') dan Vincent Janssen (56'). Blaugrana -- julukan Barcelona -- sempat menyamakan skor melalui Ferran Torres (35') dan Marc Guiu (90+1'), namun gol George Ilenikhena (90+2') tetap membuat Royal Antwerp menang.
Jalannya Pertandingan
Belum dua menit pertandingan berlangsung, Barcelona sudah kebobolan. Inaki Pena memberikan bola kepada Oriol Romeu, yang kebingungan untuk memberikan bola kepada rekan setimnya.
Arthur Vermeeren merebut bola dan langsung menembakkan ke gawang Inaki Pena. Royal Antwerp unggul 1-0 di menit kedua.
Pada menit ke-29, sempat ada kecurigaan mengenai pelanggaran di kotak penalti Barcelona. Namun, VAR memutuskan bahwa tidak ada penalti yang dihadiahkan untuk Antwerp.
Barcelona akhirnya sukses menyamakan skor pada menit ke-35. Barcelona melancarkan serangan balik dengan Lamine Yamal bergerak di sayap kanan.
Dia memberikan bola kepada Ferran Torres, yang kemudian menembakkannya ke gawang. Skor 1-1 pun mengakhiri babak pertama.
Barcelona dibuat cemas pada menit ke-53 ketika wasit mengeluarkan kartu merah untuk Sergi Roberto karena menekel Mandela Keita. Namun, wasit mengubah keputusannya menjadi kartu kuning setelah memantau ulang menggunakan VAR.
Menit ke-56, Romeu lagi-lagi menjadi biang keladi Barcelona kebobolan. Dia kehilangan bola di dekat kotak penalti dan bola berakhir di kaki Vincent Janssen, yang sukses membobol gawang Inaki Pena.