Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

5 Timnas Sepakbola Asia Terbaik Pilihan FIFA, Nomor 1 Tembus 20 Besar!

Cahyo Yulianto , Jurnalis-Senin, 04 Desember 2023 |17:31 WIB
5 Timnas Sepakbola Asia Terbaik Pilihan FIFA, Nomor 1 Tembus 20 Besar!
Korea Selatan termasuk salah satu timnas sepakbola Asia terbaik (Foto: KFA)
A
A
A

DERETAN Timnas Sepakbola Asia terbaik pilihan FIFA akan dibahas Okezone. Mereka ini adalah negara-negara dengan sepakbola terbaik berdasarkan ranking FIFA per November 2023.

Tahun 2023 hampir berakhir, seluruh agenda FIFA sudah rampung. Terakhir, FIFA baru saja menggelar agenda Kualifikasi Piala Dunia 2026 melalui berbagai konfederasi di berbagai benua termasuk Asia.

Logo FIFA

Dari rentetan agenda FIFA sepanjang 2023, diperoleh berbagai tim nasional yang terbaik di konfederasinya masing-masing. Melansir laman resmi FIFA, Senin (4/12/2023) berikut adalah lima timnas sepakbola Asia terbaik pilihan FIFA.

5. Arab Saudi

Timnas Arab Saudi

Di urutan kelima negara dengan timnas sepakbola terbaik di Asia pilihan FIFA diduduki oleh Arab Saudi. Negeri King Salman itu saat ini berada di peringkat ke-54 ranking FIFA atau peringkat kelima di Asia.

Pada ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Arab Saudi juga sukses menggasak Pakistan dengan skor 4-0 dan juga Yordania dengan skor 2-0. Sejak lama, negara ini memang yang terbaik di Asia.

4. Australia

Babak pertama laga Timnas Inggris vs Timnas Australia masih 0-0 (Foto: Reuters/Matthew Childs)

Australia duduk di peringkat keempat sebagai tim terbaik di Asia. Ya, meski berada di wilayah Oseania, namun faktanya Australia menjadi anggota AFC yang kini berada di peringkat ke-29 FIFA.

Pada Kualifikasi Piala Dunia 2026, Australia sukses menang 7-0 atas Bangladesh dan mengalahkan Palestina dengan skor 1-0. Mereka berada sedikit di atas Arab Saudi.

3. Korea Selatan

Kim Min-jae membuka keunggulan Timnas Korea Selatan atas Timnas Vietnam (Foto: Reuters/Kim Hong-ji)

Korea Selatan menjadi tim ketiga terbaik di Asia pilihan FIFA. Tercatat, Taeguk Warrior kini duduk di peringkat ke-27 dunia.

Pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 lalu, Son Heung-Min dan kolega sukses mencukur Thailand dengan skor 6-0 dan juga China dengan skor 3-0. Mereka masih menjadi salah satu kesebelasan terbaik di Benua Kuning.

2. Iran

Timnas Iran

Di peringkat kedua, terdapat tim nasional asal Timur Tengah, Iran. Tim berjuluk Team Meli ini kini bertengger di peringkat ke-24 ranking FIFA dan nomor dua di Asia.

Pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 lalu, Iran sukses mengalahkan Hongkong dengan skor 4-0 dan menahan imbang Uzbekistan dengan skor 2-2. Mereka sedang merintis jalan untuk menembus putaran final Piala Dunia.

1. Jepang

Timnas Jepang

Jepang menjadi timnas sepakbola terbaik di Asia pilihan FIFA. Dalam ranking FIFA terbaru, tim berjuluk Samurai Biru ini duduk di peringkat ke-20 dunia dan nomor satu di Asia mengalahkan negara-negara lain.

Dalam beberapa pertandingan terakhir, Kaoru Mitoma dan kolega bahkan selalu menang dengan mencetak lebih dari 3 gol di setiap pertandingannya. The Samurai Blue masih yang terbaik.

Itu lima Timnas Sepakbola Asia terbaik pilihan FIFA. Semoga artikel ini menambah pengetahuan pembaca sekalian.

(Wikanto Arungbudoyo)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement