KALLANG – PSM Makassar menargetkan kemenangan jelang laga kontra Hougang united di AFC Cup 2023-2024. Meski dengan persiapan minim, pelatih Bernardo Tavarez optimis tim asuhannya bisa mencuri poin penuh dari markas lawan.
PSM Makassar akan bertandang ke markas Hougang di Stadion Jalan Besar Sports Centre, Kallang, Singapura, Kamis (9/11/2023) pukul 17.00 WIB. Sebenarnya, Juku Eja memiliki modal yang bagus karena di pertemuan pertama melawan Hougang, mereka berhasil meraih kemenangan 3-1.
Akan tetapi, Tavares tidak melihat hal itu sebagai keuntungan lantaran timnya tidak memiliki keuntungan untuk menatap laga tersebut karena waktu persiapan yang minim. Faktanya memang benar PSM Makassar memiliki persiapan yang minim. Karena setelah melawan Hougang pada Rabu (25/10) lalu, mereka harus melakoni dua pertandingan di Liga 1 2023-2024.
Lain cerita dengan Hougang yang mana pertandingan mereka adalah melawan Juku Eja. Kemudian Tavares juga menilai Hougang memiliki keuntungan karena mereka sudah terbiasa bermain di lapangan rumput sintetis.
“Kami tidak punya banyak waktu jika dibandingkan dengan tim lawan. Saya pikir permainan terakhir yang dilakukan tim lawan adalah melawan kami,” kata Tavares dalam sesi jumpa pers jelang pertandingan, Rabu (8/11/2023).
“Mereka memiliki waktu persiapan 10 hari lebih, sementara kami memiliki jadwal yang cukup padat. Kami juga tidak terbiasa berlatih atau bermain di lapangan rumput buatan. Jadi menurut saya itu adalah keuntungan bagi tim lawan,” sambungnya.