3. Vatikan

Vatikan adalah sebuah negara kecil yang berada di wilayah Roma, Italia. Sejak 1929, Vatikan resmi sebagai negara yang merdeka dan ternyata mereka pun memiliki timnas sepakbola.
Hanya saja Vatikan tak pernah terdaftar sebagai anggota FIFA, sehingga timnas mereka tak bisa tampil di Piala Dunia. Meski begitu, Timnas Vatikan pernah melawan Monako di Italia pada November 2002 lalu dan pertandingan berakhir sama kuat 0-0.
2. Kiribati

Kiribati merupakan negara yang tak bisa tampil di ajang Piala Dunia. Kiribati sendiri berada di kawasan di Samudera Pasifik, yang dihuni sekira 100 ribu orang.
Meski terhitung negara kecil, Kiribati sempat mengajukan diri untuk masuk keanggotaan Federasi Sepakbola Internasional (FIFA) melalui Federasi Sepakbola Oceania (OFC).
Namun, pengajuan itu sering ditolak, lantaran FIFA dan OFC tak bisa diajak kerja sama dengan baik. Sebab demikian, Kiribati tak bisa ikut Piala Dunia karena tak masuk menjadi anggota FIFA.