Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Timnas Indonesia Tertinggal 10 Peringkat dari Malaysia di Ranking FIFA, Shin Tae-yong Butuh Kerja Keras!

Ramdani Bur , Jurnalis-Minggu, 26 Maret 2023 |15:26 WIB
Timnas Indonesia Tertinggal 10 Peringkat dari Malaysia di Ranking FIFA, Shin Tae-yong Butuh Kerja Keras!
Timnas Indonesia masih tertinggal 10 anak tangga dari Malaysia di ranking FIFA. (Foto: Aldi Chandra/MNC Portal Indonesia)
A
A
A

Namun, Timnas Indonesia bisa mempertipis jarak poin dengan Malaysia dimulai dari awal pekan ini. Ketika Timnas Indonesia menjamu Burundi (144), Malaysia bersua Hong Kong (147). Secara peringkat, posisi Burundi lebih tinggi ketimbang Hong Kong sehingga poin yang didapat Timnas Indonesia bakal lebih tinggi ketimbang Malaysia jika kedua tim sama-sama meraih kemenangan.

Timnas Malaysia

(Malaysia menang 1-0 atas Turkmenistan)

Di FIFA Matchday Juni 2023, Timnas Indonesia berpeluang kembali mendekati Malaysia. Sebab, Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Palestina, tim yang menempati peringkat 93 dunia.

Bisa dibayangkan jika Timnas Indonesia sanggup menumbangkan Palestina, poin yang didapat skuad Garuda otomatis bakal banyak. Bagaimana dengan Malaysia?

Kabarnya, Malaysia akan menantang Yaman dan salah satu dari negara anggota Asia Barat. Karena itu, menarik menanti kiprah lanjutan Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong.

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement