Share

Apresiasi Tinggi Jose Mourinho untuk Semangat Juang AS Roma setelah Kalahkan Juventus

Andri Bagus Syaeful , MNC Portal · Senin 06 Maret 2023 10:23 WIB
https: img.okezone.com content 2023 03 06 47 2776008 apresiasi-tinggi-jose-mourinho-untuk-semangat-juang-as-roma-setelah-kalahkan-juventus-cK7XuIKnCk.jpg Jose Mourinho memberi arahan kepada pemain AS Roma dari pinggir lapangan - FOTO: REUTERS

PELATIH AS Roma Jose Mourinho memberi apresiasi tinggi untuk semangat juang timnya setelah mengalahkan Juventus dengan skor 1-0. Dalam laga lanjutan Liga Italia 2022-23, AS Roma mampun mengalahkan Juventus melalui gol semata wayang yang dibuat oleh Gianluca Mancini pada babak kedua.

Jose Mourinho memberi pujian untuk semangat juang yang luar biasa, yang ditunjukkan anak asuhnya pada laga tersebut. Semangat jaung tinggi yang diberikan pemain saat melawan Juventus, dinilai Jose Mourinho sebagai kunci kemenangan AS Roma.

AS Roma

AS Roma kalahkan Juventus 1-0 dalam laga lanjutan Liga Italia 2022-23 (FOTO: REUTERS).

"Kami harus selalu memberikan segalanya untuk meraih hasil. Saya senang dengan kemenangan ini," kata pelatih berkebangsaan Portugal dilansir dari Tuttomercato, Senin (6/3/2023).

Mantan pelatih Manchester United dan Chelsea itu mengatakan komitmen dari anak asuhnya untuk meraih kemenangan di laga itu sangat luar biasa. Dengan komitmen yang tinggi, Jose Mourinho tidak pernah ragu bahwa anak asuhnya dapat meraih hasil yang positif.

"Roma menang karena para pemain memberikan 100 persen. Itu karena penampilan para pemain yang memiliki tekad untuk memenangkan pertandingan," tambah mantan pelatih Inter Milan tersebut.

Terlepas dari kemenangan yang diraih AS Roma pada laga melawan Juventus, Jose Mourinho tidak ingin terlalu jumawa dan memberikan pujian kepada sang lawan.

Follow Berita Okezone di Google News

Bagi Jose Mourinho, Juventus mampu tampil sangat baik ketika melawan anak asuhnya. Tapi, kemenangan dan keberuntungan sedang berada di pihak AS Roma.

AS Roma

Aksi dari pemain AS Roma ketika menghadapi pemain Juventus (FOTO: REUTERS).

"Mereka (Juventus) tiba di sini pada momen terbaik mereka. Mereka sangat kompak. Tapi, yang terpenting, kami memiliki skema dan tampil maksimal," pungkas pelatih berusia 60 tahun tersebut.

AS Roma akan kembali berlaga pada Jumat 10 Maret 2023 dinihari pukul 00.45 WIB di leg 1 babak 16 besar Liga Eropa melawan Real Sociedad. Pertandingan mereka selanjutnya di Liga Italia 2022-23 akan berlangsung pada Senin 13 Maret 2023 dinihari pukul 00.00 WIB melawan Sassuolo.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini