Setelah memperkuat Go Ahead Eagles selama empat tahun, Joey Suk hengkang ke Belgia untuk memperkuat Beerschot AC sejak 2013. Namun, ia tak lama di sana dengan hanya 7 bulan, kemudian pindah ke NAC Breda dengan status bebas transfer.
Selanjutnya, setelah berseragam NAC Breda tiga tahun, Joey Suk kembali ke klub yang membesarkan namanya yaitu Go Ahead Eagles di tahun 2016. Barulah pada 3 Agustus 2018 sebagai momen awal kariernya bersinar di klub liga utama Kroasia yakni HNK Gorica.
Joey Suk tampil gemilang bersama HNK Gorica sehingga masih dipertahankan sampai saat ini. Bahkan pada September 2022, pemain keturunan Indonesia itu mendapatkan penghargaan dari manajemen HNK Gorica berupa jersey dengan nomor 100 usai berhasil membela HNK Gorica dalam 100 pertandingan.
Tak heran jika Joey Suk kini menjadi bintang di Liga Kroasia dengan koleksi 11 gol dan tujuh assis tdari 113 pertandingan bersama HNK Gorica. Jadi, akankah pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong tertarik memboyong Joey Suk ke skuad Garuda?
(Ramdani Bur)