Penentuan nama PSSI satu akan dilakukan dalam Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI pada Kamis, 16 Februari 2023 mendatang. Nantinya, nama yang terpilih akan memimpin federasi untuk periode 2023-2027.

Selain lima cawaketum, LaNyalla juga menyampaikan sudah mengantungi nama-nama komite eksekutif (exco) yang akan mendampinginya. Menurutnya, semua nama yang disebut sudah menyatakan siap untuk mendampinginya.
"Otomatis kalau saya sudah menggodok itu pasti saya sudah sampaikan," tutup LaNyalla.
(Rivan Nasri Rachman)