MENANG lari vs mobil Bugatti Veyron, Cristiano Ronaldo malah kena ledek fans garis keras Lionel Messi. Cristiano Ronaldo disebut sanggup mengalahkan kecepatan Bugatti, tapi kesusahan alias sampai berlutut untuk mengejar lari Lionel Messi.
Video Cristiano Ronaldo adu lari vs Bugatti Veyron ini tersaji pada 2009, atau ketika Cristiano Ronaldo masih membela Manchester United di periode pertama. Muncul sebagai bagian dalam iklan promosi apparel NIke, Cristiano Ronaldo sanggup mengungguli kecepatan mobil yang sanggup menembus kecepatan 0-100 km/jam dalam waktu 2,5 detik tersebut.
(Momen Cristiano Ronaldo mengungguli Bugatti Veyron)
Namun, video yang beredar 14 tahun lalu itu kembali viral baru-baru ini. Video ini viral di media sosial setelah diunggah akun TikTok @ban_serapreal1.
Video ini telah disukai 93.300 kali, dikomentari 2.247 kali dan disimpan sampai 3.353 kali. Akan tetapi, bukannya takjub, Cristiano Ronaldo malah diledek fans garis keras Lionel Messi.
Seperti yang sudah disinggung di atas, Cristiano Ronaldo disebut kesulitan mengejar Lionel Messi sampai harus bertekuk lutut. Momen itu terjadi saat Barcelona dan Real Madrid bermain 2-2 di leg I Piala Super Spanyol 2011. Selain momen unik di atas, ledekan lain menyasar prestasi, yang mana Cristiano Ronaldo dinilai kalah dari Lionel Messi. Prestasi yang dimaksud di sini adalah trofi Piala Dunia dan juga Ballon dOr.
Lionel Messi tercatat telah memenangkan trofi Piala Dunia, sesuatu yang belum bisa dimenangkan Cristiano Ronaldo. Selain itu Lionel Messi juga meraih tujuh trofi Ballon dOr, unggul dua gelar atas Cristiano Ronaldo.
Follow Berita Okezone di Google News