Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

7 Pemain Timnas Indonesia U-20 yang Memiliki Harga Jual Termahal, Nomor 1 Senilai Rp3,6 Miliar!

Rivan Nasri Rachman , Jurnalis-Selasa, 31 Januari 2023 |06:00 WIB
7 Pemain Timnas Indonesia U-20 yang Memiliki Harga Jual Termahal, Nomor 1 Senilai Rp3,6 Miliar!
7 Pemain Timnas Indonesia U-20 yang Memiliki Harga Jual Termahal. (Foto: PSSI)
A
A
A

7 pemain Timnas Indonesia U-20 yang memiliki harga jual termahal akan dibahas Okezone di artikel ini. Seperti yang diketahui, banyak pemain muda berbakat yang memperkuat skuad Garuda Nusantara.

Hal tersebut membuat harga jual dari para pemain Timnas Indonesia U-20 ada yang memiliki nilai yang fantastis. Penasaran siapa saja pemain dengan harga jual termahal tersebut?

Berikut 7 Pemain Timnas Indonesia U-20 yang Memiliki Harga Jual Termahal, Mengutip dari Transfermrkt:

7. Arkhan Fikri (Rp1,6 Miliar)

Arkhan Fikri

Menurut data dari Transfermrkt, Arkhan Fikri memiliki nilai jual sebesar 100 ribu euro atau sekira Rp1,6 miliar. Harga itu bisa dikatakan nilai tertinggi pemain berposisi gelandang serang milik Arema FC tersebut.

6. Alfriyanto Nico (Rp1,6 Miliar)

Alfriyanto Nico

Pada usia 19 tahun, Alfriyanto Nico sudah menjadi bagian dari skuad utama Persija Jakarta. Tak heran jika Nico menjadi langganan skuad Timnas Indonesia U-20 asuhan Shin Tae-yong.

Saat ini harga jual Alfriyanto Nico mencapai Rp1,6 miliar. Jumlah tersebut sedikit menurun, karena pada Desember 2021 lalu, harga jual Nico sempat mencapai 2 miliar!

5. Zanadin Fariz (Rp1,6 Miliar)

Zanadin Fariz

Zanadin Fariz juga sudah menjadi bagian dari skuad utama Persis Solo meski saat ini masih berusia 18 tahun. Kehebatannya bermain sebagai gelandang serang amat hebat, sehingga ia pun menjadi andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20.

Saat ini, harga nilai Zanadin Fariz sebesar Rp1,6 miliar.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement