Share

Meski Tak Lagi Main di Eropa, Indra Sjafri Yakin Egy Maulana Vikri Dapat Berkembang Bersama Dewa United

Maulana Yusuf, MNC Portal · Senin 30 Januari 2023 19:37 WIB
https: img.okezone.com content 2023 01 30 49 2755933 meski-tak-lagi-main-di-eropa-indra-sjafri-yakin-egy-maulana-vikri-dapat-berkembang-bersama-dewa-united-2aU8MO1AXG.jpg Egy Maulana Vikri resmi gabung Dewa United. (Foto: Instagram/dewaunitedfc)

JAKARTA - Keputusan Egy Maulana Vikri meninggalkan sepakbola Eropa dan memilih bergabung dengan klub Liga 1, Dewa United banyak disayangkan pencinta sepakbola Tanah Air. Namun, Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, percaya keputusan Egy adalah yang terbaik. Ia pun merasa bersama Dewa United sang pemain bisa berkembang lebih baik lagi,

Sebagaimana diketahui, Egy Maulana Vikri resmi bergabung dengan Tangsel Warriors -julukan Dewa United- sejak hari ini, Senin (30/1/2023). Pemain berusia 22 tahun kelahiran Medan itu pun diharapkan dapat menambah daya gedor lini depan Dewa United pada putaran kedua Liga 1 2022-2023.

Egy Maulana Vikri resmi gabung Dewa United

Menariknya, Indra Sjafri yang merupakan mantan pelatih Egy turut mengomentari kepindahan anak asuhnya itu ke Dewa United. Meski tak bisa memastikan prestasi Egy, namun Indra Sjafri percaya pemain keturunan Indonesia-Belanda itu bisa lebih berkembang bersama Tangsel Warriors.

“Saya tidak bisa memprediksi prestasi Egy bagaimana (bersama Dewa United). Tapi saya tahu persis (kualitas) Egy. Dia pemain bagus. Pemain yang bisa dikembangkan," ungkap Indra Sjafri kepada awak media termasuk MNC Portal Indonesia di Kantor Kemenpora RI, Jakarta, Senin (30/1/2023).

"Tergantung nanti di Dewa United apakah Egy bisa berkembang dengan baik bersama pelatih Dewa United (Jan Olde Riekerink) atau tidak,” tambah eks pelatih Timnas Indonesia U-19 itu.

Follow Berita Okezone di Google News

Tak heran jika Indra Sjafri masih menaruh kepercayaan kepada Egy meski kini bergabung dengan klub Liga 1. Pasalnya, dia pernah melatih Egy ketika memimpin Timnas Indonesia U-19 dan Timnas Indonesia U-23.

Egy Maulana Vikri

Untuk diketahui, Egy merupakan mantan pemain abroad yang memulai karir profesionalnya pada 2018 bersama Lechia Gdansk. Tiga musim bersama klub asal Polandia itu, Egy melanjutkan karir bersama FK Senica selama satu musim dan melanjutkan karir ke klub Slovakia lainnya, yakni Zlate Moravce.

Usai lima tahun berada di Eropa, kini Egy memutuskan pulang ke Tanah Air untuk melanjutkan karir di Indonesia membela Dewa United.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini