Dengan posisinya sebagai striker di atas lapangan hijau, Ikhsan Fandi berhasil mencetak 2 gol pada laga yang berlangsung di Stadion Nasional Singapura itu. Ikhsan Fandi mencetak gol pada menit ke 39 dan pada perpanjangan waktu babak pertama. Saat ini, Ikhsan Fandi juga bermain untuk BG Pathum United bersama Irfan Fandi.

Ilhan Fandi adalah anak ketiga dari Fandi bersaudara. Usianya pada saat ini baru menginjak 20 tahun.
Ilhan merupakan pemain serbabisa yang dapat diposisikan sebagai gelandang serang maupun penyerang. Ilhan Fandi baru saja bergabung dengan tim kasta kedua Liga Belgia, KMSK Deinze.

Selain Irfan, Ikhsan, dan Ilhan Fandi, Fandi Ahmad juga memiliki 2 anak lagi, yaitu Iryan Fandi yang juga akan mengikuti berkarier di dunia sepakbola dan satu-satunya anak perempuan bernama Iman Fandi.
(Reinaldy Darius)