Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Jelang Laga Timnas Vietnam vs Thailand, Park Hang-seo Minta Saran dari Pelatih Timnas Malaysia

Quadiliba Al-Farabi , Jurnalis-Kamis, 12 Januari 2023 |18:48 WIB
Jelang Laga Timnas Vietnam vs Thailand, Park Hang-seo Minta Saran dari Pelatih Timnas Malaysia
Park Hang-seo minta saran dari pelatih Timnas Malaysia untuk kalahkan Thailand (Foto: Twitter/AFFPresse)
A
A
A

JELANG laga Timnas Vietnam vs Thailand, Park Hang-seo minta saran dari pelatih Timnas Malaysia. Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo, kabarnya melakukan konsultasi dengan Kim Pan-gon yang sukses mengalahkan Thailand 1-0 di leg pertama semifinal Piala AFF 2022. 

The Golden Star – julukan Timnas Vietnam – bakal menjadi tuan rumah lebih dulu di final Piala AFF 2022. Pertandingan pertama akan digelar di Stadion My Dinh, Hanoi, Jumat 13 Desember 2023 malam WIB.

Kim Pan-gon

Namun saat konferensi pers jelang laga pada Kamis (12/1/2023), Park Hang-seo mengungkap apa yang dilakukannya tadi malam. Dia berkonsultasi dengan Kim Pan-gon demi bisa memenangkan laga besok.

Sebab, Kim Pan-gon memang sukses membantu Timnas Malaysia mengalahkan Thailand 1-0 di leg pertama semifinal Piala AFF 2022. Meski pada akhirnya tersingkir karena kalah 0-3 di markas Thailand dan tersisih 1-3 secara agregat.

“Tadi malam saya berbicara dengan pelatih Kim Pan-Gon untuk saran dan penelitian tentang gaya permainan Thailand. Dia memiliki pengalaman dengan Thailand dalam 2 semifinal terakhir,” ucap Park Hang-seo dikutip laman TheThao247.

Dari hasil itu, Park Hang-seo mendapatkan pengetahuan bahwa tim Gajah Perang -julukan Timnas Thailand- kuat dalam teknik menyerang. Tak hanya itu, mereka piawai dalam mengoptimalkan skill individu para pemainnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement