Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Timnas Indonesia Disebut Sengaja Seri Lawan Thailand demi Bertemu Vietnam di Semifinal Piala AFF 2022

Ramdani Bur , Jurnalis-Jum'at, 30 Desember 2022 |14:38 WIB
Timnas Indonesia Disebut Sengaja Seri Lawan Thailand demi Bertemu Vietnam di Semifinal Piala AFF 2022
Timnas Indonesia selangkah lagi lolos ke semifinal Piala AFF 2022. (Foto: Faisal Rahman/MNC Portal Indonesia))
A
A
A

TIMNAS Indonesia disebut sengaja bermain seri 1-1 melawan Thailand di matchday keempat Grup A Piala AFF 2022, Kamis 29 Desember 2022 sore WIB. Hal itu dilakukan supaya pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, bisa beradu taktik dengan juru latih Timnas Vietnam, Park Hang-seo, yang habis masa bakti pada 31 Januari 2023.

Pernyataan ini ramai dimunculkan netizen di media sosial. Akun TikTok @andiri767 membagikan klasemen sementara Grup A dan Grup B Piala AFF 2022. Dalam unggahan itu, terlihat Thailand dan Timnas Indonesia menempati posisi satu dan dua Grup A Piala AFF 2022 dengan koleksi tujuh angka.

Timnas Indonesia

(Unggahan akun TikTok @andiri767)

Sementara itu, Vietnam dan Malaysia menduduki posisi satu dan dua Grup B dengan raihan enam angka. Jika klasemen ini tidak berubah, Thailand akan bertemu Malaysia, sedangkan Timnas Indonesia bentrok Vietnam di semifinal Piala AFF 2022.

“Shin Tae-yong kan memang pengen ketemu Nguyen (Vietnam), mau adu skill,” tulis akun @cell, mengomentari hasil imbang Indonesia 1-1 Thailand, plus klasemen sementara Grup A dan B  Piala AFF 2022.

“Ketemu Nguyen? STY pengen adu skill kayaknya,” lanjut akun TikTok AYA.

Banyak dari netizen memprediksi Timnas Indonesia akan bentrok dengan Vietnam di semifinal Piala AFF 2022. Jika sanggup mengalahkan Vietnam, Timnas Indonesia kemungkinan bertemu Thailand di final Piala AFF 2022.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement