SEBANYAK 5 pesepakbola bintang yang absen di Piala AFF 2022 akan dibahas dalam artikel ini. Piala AFF 2022 bakal dimulai hari ini, Selasa (20/12/2022) mulai sore nanti.
Sejumlah tim sudah mempersiapkan skuad terbaiknya demi meraih satu tujuan, menjadi juara di turnamen sepakbola bergengsi se-Asia Tenggara. Meski demian, ada beberapa negara, yang yang tidak diperkuat pemain bintangnya berlaga di Piala AFF 2022 dengan alasan tertentu. Lantas, siapa saja pemain bintang yang absen di Piala AFF 2022?
Berikut 5 pesepakbola bintang yang absen di Piala AFF 2022:
5. Chanathip Songkrasin (Thailand)

5 pesepakbola bintang yang absen di Piala AFF 2022 dimulai dari Chanatip Songkrasin, salah satu pemain andalan Thailan. Di Piala AFF 2020, gelandang serang 29 tahun ini jadi mimpi buruk Timnas Indonesia.
Sebab, Chanathip Songkrasin membuat mental skuad Garudah hancur usai dibekuk 0-4 oleh Thailand di leg I final Piala AFF 2020. Namun, tahuni ini Chanathip Songkrasin disebutkan bakal absen.
Adapun alasan terbesarnya, pemain Kawasaki Frontale ini membutuhkan istirahat lebih. Sebab, ia sempat dibekap cedera beberapa waktu terakhir.
4. Ikhsan Fandi (Singapura)

Selanjutnya ada Ikhsan Fandi, salah satu daya gedor Timnas Singapura. Langganan menjadi top skor Singapura, membuat Ikhsan Fandi selalu jadi anadalan.
Namun sayangnya, di Piala AFF 2022, Ikhsan Fandi harus absen membela negaranya. Pasalnya, kabar terakhir menyebutkan pemain 23 tahun ini tengah dibekap cedera. Hal itu mengganggu persiapan Ikhsan Fandi untuk membela Singapura.
Alhasil, Takayuki Nishigaya sebagai pelatih Singapura harus memutar otak lagi mencari pengganti Ikhsan Fandi. Terlebih Singapura harus berjibaku di Grup B bersama Vietnam, Malaysia, Myanmar, dan Laos.