PREDIKSI skor Timnas Inggris vs Senegal di Piala Dunia 2022 menarik dikulik. Sebab, laga babak 16 besar Piala Dunia 2022 ini dipastikan berjalan seru nan sengit.
Ya, Timnas Inggris akan berduel dengan Senegal demi memperebutkan tiket perempatfinal Piala Dunia 2022. Laga itu akan digelar di Stadion AL Bayt, Al Khor, Qatar, Senin 5 Desember 2022 pukul 02.00 WIB.
Timnas Inggris tentunya berambisi melanjutkan kiprah manisnya di Piala Dunia 2022 ini ke laga melawan Senegal. Sejauh ini, Harry Kane cs memang diketahui belum terkalahkan.
Di fase grup, The Three Lions -julukan Timnas Inggris- mengemas 2 kemenangan dan 1 hasil imbang. Alhasil, mereka melenggang ke 16 besar dengan status juara grup.
Kondisinya berbeda dengan The Lions of Teranga – julukan Timnas Senegal – yang harus melalui jalan berliku untuk akhirnya lolos ke 16 besar Piala Dunia 2022. Mereka menelan kekalahan di laga pembuka atas Belanda dengan skor 0-2.
BACA JUGA: Jadwal 16 Besar Piala Dunia 2022 Hari Ini, Minggu 4 Desember 2022: Ada Prancis vs Polandia dan Inggris vs Senegal
Namun, Senegal yang main tanpa Sadio Mane di Piala Dunia 2022 berhasil memenangkan 2 laga berikutnya, yakni melawan Qatar (3-1) dan Ekuador (2-1). Alhasil, mereka lolos ke 16 besar dengan status runner-up grup.
BACA JUGA: Gara-Gara Hal Ini, Aliou Cisse Diragukan Temani Timnas Senegal saat Lawan Inggris di 16 Besar Piala Dunia
Senegal pun belum pernah bersua Inggris sebelumnya di berbagai ajang. Tak ayal, pertemuan pertama kedua tim ini dipastikan berjalan seru dan menarik.
Sejumlah pemain Timnas Inggris dipastikan diwaspadai lebih oleh Senegal. Sebab, skuad The Three Lions memang diketahui bertabur bintang dengan hadirnya nama-nama seperti Harry Kane, Marcus Rashford, Bukayo Saka, Jack Grealish, dan masih banyak lagi lainnya.
Follow Berita Okezone di Google News
Meski begitu, Senegal bukan berarti kalah oke secara skuad. Mereka jugapunya pemain-pemain berkualitas yang siap menghancurkan Inggris, seperti Boulaye Dia, Ismaila Sarr, Ismaila Ciss, hingga Pape Gueye.
Dengan kondisi di atas, laga Inggris vs Senegal pun dipastikan berjalan seru dan menarik. Okezone sendiri memprediksi Timnas Inggris akan memenangkan laga, namun dengan skor tipis 2-1.

Berikut Prediksi Skor Timnas Inggris vs Senegal:
Okezone: Inggris 2-1 Senegal
Sportsmole: Inggris 2-0 Senegal
Sportskeeda: Inggris 1-0 Senegal
Berikut 5 Penampilan Terakhir Timnas Inggris:
30 November 2022 – Piala Dunia: Wales 0-3 Inggris
26 November 2022 – Piala Dunia: Inggris 0-0 Amerika Serikat
21 November 2022 – Piala Dunia: Inggris 6-2 Iran
26 September 2022 – UEFA Nations League: Inggris 3-3 Jerman
24 September 2022 – UEFA Nations League: Italia 1-0 Inggris
Berikut 5 Penampilan Terakhir Timnas Senegal:
29 November 2022 – Piala Dunia: Ekuador 1-2 Senegal
25 November 2022 – Piala Dunia: Qatar 1-3 Senegal
21 November 2022 – Piala Dunia: Senegal 0-2 Belanda
27 September 2022 – Uji Coba: Senegal 1-1 Iran
25 September 2022 – Uji Coba: Bolivia 0-2 Senegal
Prediksi Susunan Pemain Timnas Inggris vs Senegal:
Timnas Inggris: Pickford; Walker, Stones, Maguire, Shaw; Rice, Henderson, Bellingham; Rashford, Kane, Foden
Timnas Senegal: E. Mendy; Sabaly, Koulibaly, Diallo, Jakobs; P. Gueye, N. Mendy, Ciss; Ndiaye, Dia, Sarr
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.