SEBANYAK 5 pesepakbola klub Liga Jerman di Timnas Prancis yang tampil pada Piala Dunia 2022 akan diulas dalam artikel Okezone ini. Les Bleus -julukan Timnas Prancis- memiliki skuad yang apik di gelaran empat tahunan edisi kali ini.
Pasalnya, mereka ingin mempertahankan trofi Piala Dunia 2022. Demi memenuhi keinginan tersebut, Didier Deschamps selaku pelatih Timnas Prancis pun memanggil pemain-pemain tangguh yang berkarier di liga top Eropa.
Timnas Prancis di Piala Dunia 2022 sebagian besar dihuni pesepak bola yang berkarier di luar liga domestik mereka. Tercatat, hanya enam pemain yang berkarier di Liga Prancis 2022-2023.
Liga Jerman merupakan penyokong terbanyak ke Timnas Prancis ini. Jumlah itu mengungguli Liga Italia (3), Liga Spanyol (5) dan Liga Inggris (5).
Berikut 5 Pesepakbola Klub Liga Jerman di Timnas Prancis yang Tampil pada Piala Dunia 2022
5. Randal Kolo Muani
Randal Kolo Muani merupakan pemain terakhir yang bergabung dengan Timnas Prancis di Piala Dunia 2022. Muani menggantikan Christopher Nkunku yang dilanda cedera ketika sesi latihan.
Pemain yang baru tampil dua kali dengan Les Bleus ini terbilang mempunyai kehebatan yang serupa dengan penyerang RB Leipzig tersebut. Randal Kolo Muani sendiri saat ini tengah membela Eintracht Frankfurt.
Meski terbilang masih pemain baru, Muani langsung tampil ciamik dengan menduduki daftar klasemen assist Liga Jerman dengan torehan delapan 10 assist sepanjang musim ini.
4. Dayot Upamecano
Pemain satu ini, merupakan pemain belakang Bayern Munich yang tampil untuk Timnas Prancis di Piala Dunia 2022, Dayot Upamecano. Piala Dunia Qatar 2022 dapat menjadi pertandingan besar pertamanya dengan tim berikon ayam jantan tersebut. Upamecano sendiri baru mengumpulkan 8 caps di bawah asuhan Didier Deschamps.
Dayot Upamecano telah menjadi salah satu bek andalan Bayern Munich. Terbukti, musim ini ia telah mengoleksi 23 penampilan di semua kompetisi.
Follow Berita Okezone di Google News