DOHA – Kemenangan penting berhasil dipetik Tim Nasional (Timnas) Argentina atas Meksiko di matchday kedua Grup C Piala Dunia 2022. Bagi sang kapten, Lionel Messi, kemenangan itu amat berarti karena ia merasa Piala Dunia 2022 baru saja dimulai untuk Timnas Argentina.
Bermain di Stadion Lusail, Doha, Qatar pada Minggu (27/11/2022) dini hari WIB, Timnas Argentina menang 2-0 dengan susah payah. Meski menekan sejak awal pertandingan, Messi dan kolega tak bisa menembus tebalnya lini pertahanan Los Tricolores -julukan Timnas Meksiko-, sehingga membuat serangan Argentina buntu di babak pertama.
Pada babak kedua, La Albiceleste -julukan Timnas Argentina- yang terus menyerang akhirnya berhasil memecah kebuntuan. Adalah Lionel Messi (64’) dan Enzo Fernandez (87’) yang mencatatkan dua gol penentu kemenangan Timnas Argentina.

Selepas pertandingan, Messi mengatakan kemenangan ini menjadi awal kebangkitan Timnas Argentina di Piala Dunia 2022. La Pulga -julukan Lionel Messi- pun menebar rasa optimistis ini kepada rekan-rekan setimnya.
Messi juga tampak amat bahagia karena Timnas Argentina masih bertahan di Piala Dunia 2022. Ia pun meminta kepada semua pihak, terutama pemain Argentina untuk percaya bahwa mereka bisa melaju jauh di Piala Dunia edisi ke-22 tersebut.
"Hari ini dimulai lagi Piala Dunia untuk Argentina," kata Messi dikutip dari Reuters, Minggu (27/11/2022).
Follow Berita Okezone di Google News