LINK live streaming Timnas Spanyol kontra Kosta Rika di Piala Dunia 2022 akan Anda ketahui dalam artikel Okezone kali ini. La Furia Roja -julukan Timnas Spanyol- bakal mendapat tantangan dari Los Ticos -julukan Timnas Kosta Rika- pada partai perdana Grup E Piala Dunia 2022.
Laga tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Al Thumama, Qatar pada Rabu (23/11/2022) pukul 23.00 WIB. Kemenangan menjadi hal wajib bagi kedua tim untuk membuka kans lolos ke putaran berikutnya.
Menjelang laga tersebut penyerang Timnas Kosta Rika, Anthony Contrera mengaku timnya tidak takut berhadapan dengan Spanyol. Ia menegaskan justru hal tersebut menjadi motivasi bagi rekan-rekannya.
Meskipun Kosta Rika ditempatkan sebagai negara yang tidak diunggulkan di Grup E, namun ia yakin mereka tidak tampil mengecewakan di Qatar. Menurutnya Los Ticos adalah tim yang berkualitas dan tidak akan gentar menghadapi Spanyol di laga pertama nanti.
“Spanyol punya banyak kualitas, tapi itu tidak membuat kami takut, justru hal itu memotivasi kami,” kata Contrera, dikutip dari Football Espana, Senin (21/11/2022).
“Kami juga punya kualitas. Kami tahu kami harus bermain sangat baik, tapi saya pikir kami bisa bermain, satu lawan satu melawan Spanyol,” lanjutnya.