Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Randal Kolo Muani Dipanggil Timnas Prancis untuk Gantikan Christopher Nkunku pada Piala Dunia 2022

Ilham Sigit Pratama , Jurnalis-Rabu, 16 November 2022 |17:05 WIB
Randal Kolo Muani Dipanggil Timnas Prancis untuk Gantikan Christopher Nkunku pada Piala Dunia 2022
Randal Kolo Muani jadi pengganti Christopher Nkunku di Piala Dunia 2022 (Foto: Reuters)
A
A
A

TIMNAS Prancis resmi memanggil penyerang Eintracht Frankfurt, Randal Kolo Muani sebagai pemain baru untuk Piala Dunia 2022. Dipanggilnya Kolo Muani bertujuan untuk menggantikan Christopher Nkunku yang mengalami cedera.

Nkunku menjadi salah satu penyerang Timnas Prancis yang dibawa untuk Piala Dunia 2022 Qatar. Selain bomber RB Leipzig itu, penyerang Les Bleus -julukan Timnas Prancis- lainnya adalah Karim Benzema, Antoine Griezmann, Olivier Giroud, Ousmane Dembele, Kylian Mbappe dan Kingsley Coman.

Christopher Nkunku

Namun Nkunku mengalami cedera pada saat sesi latihan Timnas Prancis. Sang pelatih, Didier Deschamps pun terpaksa memulangkan eks pemain Paris Saint Germain tersebut.

"Komite Medis FIFA telah menyetujui penarikan Christopher Nkunku karena cedera, Didier Deschamps memiliki kemungkinan memanggil pemain untuk menggantikannya," tulis pernyataan di laman resmi federasi, Rabu (16/11/2022).

Namun kini, Timnas Prancis telah menemukan sosok baru untuk menggantikan Nkunku. Sosok itu adalah penyerang Frankfurt, Randal Kolo Muani.

"Didier Deschamps telah memutuskan untuk memanggil striker Eintracht Frankfurt untuk menggantikan RB Leipzig. Pelatih tim nasional telah memutuskan untuk memanggil Randal Kolo Muani," sambung pernyataan itu.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement