JURGEN Klopp percaya diri The Reds bangkit di laga Liverpool vs Leeds United. The Reds – julukan Liverpool – berbekal kemenangan 3-0 atas Ajax Amsterdam di Liga Champions 2022-2023.
Liverpool harus bangkit di Anfield ketika menjamu Leeds United untuk laga lanjutan liga Inggris 2022-2023, Minggu 30 Oktober 2022 dini hari WIB. Sebab, mereka masih berkutat di papan tengah klasemen sementara hingga saat ini.
Liverpool kini tertahan di peringkat delapan klasemen sementara dengan torehan 16 poin dari 11 laga. Tentu hal itu di bawah standar klub raksasa sebesar Liverpool.
Terlebih, Liverpool ditaklukkan tim gurem Nottingham Forest di pekan lalu. Namun begitu, Klopp mengatakan bahwa anak asuhnya tengah dalam kepercayaan diri tinggi menyusul kemenangan telak 3-0 atas Ajax di Liga Champions 2022-2023 yang berbuah tiket lolos ke babak 16 besar.
“Ya harus, ini perasaan yang lebih baik, jika kami kalah di Ajax, lalu menghadapi Leeds, lalu kami memainkan laga terakhir (penyisihan grup Liga Champions) melawan Napoli, tentu suasananya akan berbeda,” kata Klopp dilansir laman resmi klub, Sabtu (29/10/2022).
BACA JUGA:Setelah Liverpool, Nottingham Forest Incar Kemenangan Atas Arsenal
“Apalagi situasinya lima laga jelang Piala Dunia (2022) super penting, kemudian ada istirahat panjang dan kita lihat bagaimana kami akan kembali,” tambahnya.