Share

Setelah Ditahan Guam, Timnas Malaysia U-17 Jadi Korban Pembantaian UEA?

Ramdani Bur, Okezone · Jum'at 07 Oktober 2022 10:10 WIB
https: img.okezone.com content 2022 10 07 51 2682415 setelah-ditahan-guam-timnas-malaysia-u-17-jadi-korban-pembantaian-uea-ZojXXQ62rK.jpg Timnas Malaysia U-17 sanggup kalahkan UEA? (Foto: Twitter/@FAM_Malaysia)

SETELAH ditahan Timnas Guam U-17 dengan skor 1-1, Timnas Malaysia U-17 jadi korban pembantaian Timnas Uni Emirat Arab (UEA) U-17? Sekadar diketahui, Malaysia akan menghadapi UEA di lanjutan Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 yang berlangsung di Stadion Pakansari, Jumat (7/10/2022) pukul 16.00 WIB.

Malaysia awalnya dijagokan bakal lolos ke Piala Asia U-17 2023. Dasar penilaian itu muncul setelah Malaysia menang 4-0 atas Palestina di laga perdana Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023, Sabtu 1 Oktober 2022 sore WIB.

Timnas Malaysia U-17

(Timnas Malaysia U-17 ditahan Guam 1-1 di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023)

Di saat bersamaan, tim kuat UEA pun hanya menang tipis 4-3 atas Palestina saat bertemu pada Senin, 3 Oktober 2022 sore WIB, Namun, kejutan terjadi pada Rabu, 5 Oktober 2022 sore WIB.

Malaysia di luar dugaan ditahan Guam dengan skor 1-1. Padahal, Guam sendiri menjadi bulan-bulanan dalam dua laga awal Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023, yang mana dihajar UEA 0-9 dan dipermalukan Timnas Indonesia U-17 dengan skor 0-14!

Karena itu, akankah Malaysia jadi korban pembantaian UEA? Atau malah sebaliknya, Malaysia yang menjungkalkan UEA?

Baik Malaysia dan UEA sama-sama masih berpeluang lolos ke Piala Asia U-17 2023. UEA yang saat ini mengoleksi enam angka, bisa menjaga peluang lolos jika menang atas Malaysia sore ini.

Follow Berita Okezone di Google News

Kemenangan atas Malaysia pun belum menjamin tiket Piala Asia U-17 2023 digenggam mereka. Sebab, UEA harus bersaing dengan sembilan runner-up lain untuk memperebutkan enam runner-up terbaik (dengan asumsi Timnas Indonesia U-17 menang atas Palestina atau Malaysia).

Timnas UEA U-17

(Timnas UEA U-17 masih berpeluang lolos ke Piala Asia U-17 2023)

Sementara Malaysia, lolos atau tidaknya ke Piala Asia U-17 2023 berada di tangan mereka sendiri. Jika menang atas UEA dan Timnas Indonesia U-17 di dua laga pamungkas, skuad Harimau Muda bakal lolos ke Piala Asia U-17 2023 sebagai juara grup.

Tak hanya tambahan enam poin, raihan empat angka dari dua laga tersisa juga diyakini bakal meloloskan Malaysia lewat jalur runner-up terbaik. Karena itu, menarik menanti siapa saja tim dari Grup B yang lolos ke Piala Asia U-17 2023.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini