Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hasil Liga Futsal Profesional 2021: Sengit, Vamos FC Tahan Black Steel 1-1

Ilham Sigit Pratama , Jurnalis-Sabtu, 13 Agustus 2022 |16:03 WIB
Hasil Liga Futsal Profesional 2021: Sengit, Vamos FC Tahan Black Steel 1-1
Black Steel Manokwari ditahan Vamos FC Mataram 1-1 (Foto: Instagram/@blacksteelfcmanokwari)
A
A
A

JAKARTA - Vamos FC Mataram dan Black Steel Manokwari adu kekuatan dalam lanjutan Liga Futsal Profesional (LFP) 2021. Pertandingan ini berlangsung di GOR Universitas Negeri Jakarta, Rawamangun, Sabtu (13/8/2022).

Pertandingan berjalan sengit sejak menit pertama. Black Steel pun ditahan imbang Vamos dengan skor 2-2.

Ilustrasi futsal (Foto: Istimewa)

Jalannya Pertandingan

Meski menghadapi favorit juara, Vamos berani bermain terbuka. Sayang, permainan Black Steel lebih efektif. Peluang-peluang dari Evan Soumilena dan kolega tampak lebih berbahaya.

Black Steel mampu unggul kala Evan Soumilena berada di posisi yang tidak terkawal. Pemain Timnas Futsal Indonesia itu pun mampu menceploskan bola ke dalam gawang dengan nyaman berkat umpan terukur Samuel Amos.

Black Steel mengakhiri babak pertama dengan satu gol tambahan. Adalah Diego Rodrigo yang menggandakan keunggulan Black Steel. Samuel Amos lagi-lagi menjadi otak dalam proses terciptanya gol tersebut.

Tertinggal dua gol tidak membuat Vamos patah arang. Vamos kukuh mempertahankan permainan terbukanya di paruh kedua.

Upaya keras Vamos membuahkan hasil kala Stefanus Joan memperkecil kedudukan. Umpan silang yang didapatkannya, mampu dimaksimalkan sehingga kiper Black Steel Muhammad Al-Bagir tidak berdaya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement