Secara agregat, Timnas Indonesia kalah 2-6 karena di leg II final Piala AFF 2020, skor sama kuat 2-2. Alhasil, The War Elephant -julukan Timnas Thailand- pun meraih gelar juara Piala AFF untuk keenam kalinya.

Berkat penampilan apiknya di Piala AFF 2020, Chanathip Songkrasin terpilih menjadi pemain terbaik di ajang tersebut. Tak hanya terpilih sebagai pemain terbaik, ia juga duduk sebagai top skor bersanding dengan Teerasil Dangda (Thailand) dan Safawi Rasid (Malaysia) lewat koleksi empat gol.
Kabar absennya Chanathip Songkrasin jelas keuntungan bagi Timnas Indonesia. Sebab, kekuatan Thailand diprediksi bakal mengendur. Terakhir kali Chanathip Songkrasin absen membela Thailand di Piala AFF 2018, skuad Gajah Perang gagal juara.
(Ramdani Bur)