Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ronaldinho Minim Aksi karena Laga Trofeo Ronaldinho Berjalan Serius, Netizen: Di Mana Fun Football-nya?

Ramdani Bur , Jurnalis-Senin, 27 Juni 2022 |08:13 WIB
Ronaldinho Minim Aksi karena Laga Trofeo Ronaldinho Berjalan Serius, Netizen: Di Mana Fun Football-nya?
Ronaldinho Gaucho minim aksi karena laga Trofeo Ronaldinho berlangsung keras. (Foto: Avirista Midaada/MNC Portal Indonesia)
A
A
A

"Ronaldinho setelah pertandingan pertama dia mengatakan tidak siap lagi karena kondisi fisiknya yang terkuras di aktivitas sebelum ini. Kemarin ada beberapa event yang diikuti, dan hari ini juga ada coaching clinic," ucap Rahmad Darmawan sesuai pertandingan, Senin (27/6/2022).

Ronaldinho Gaucho

"Main 30 menit yang rencananya 15 menit di awal, dan 15 menit di babak ketiga, tapi akhirnya dimainkan 30 menit," tutup pelatih yang membawa RANS Nusantara FC promosi ke Liga 1 2022-2023.

Kondisi di atas pun membuat netizen bersuara. Mereka kecewa trofeo berjalan serius sehingga Ronaldinho jarang mendapatkan bola.

“Nyesel gue nonton. Ronaldinho-nya main cuma sebentar. Bahkan adu penalty pun Ronaldinho enggak ambil bagian. Di mana fun football-nya. Main sudah serasa final liga,” tulis akun @ilham_amrah, mengomentari akun Instagram @ransfc.id.

“Lebih baik main lawan LEGEND-LEGEND sih ini biar mainya santai namanya juga FUN Football bukan SERIUS FOOTBAL. Fun football rasa kompetisi liga serius banget mainya sampai beberapa kali ditekel hampir cederai pemain. Ronaldinho mau dilihat skill-nya malah jarang dapat bola,” tulis akun @muhammad_ar29.

Pada akhirnya, Persik Kediri yang keluar sebagai juara Trofeo Ronaldinho. Persik Kediri menjadi juara setelah menang adu penalti atas RANS Nusantara FC dan Arema FC.

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement