Babak Kedua
Pada babak kedua, Barito Putera dan Madura United sama-sama melakukan pergantian pemain. Hal itu untuk menambah tenaga dalam laga yang berjalan ketat tersebut.

Tempo pertandingan yang dimainkan kedua tim tidak terlalu tinggi. Kendati demikian, Barito Putera dan Madura United satu sama lainnya berusaha mencetak gol lewat peluang yang diciptakan.
Sampai menit ke-85, belum ada satu pun gol tambahan yang diciptakan oleh kedua tim. Pemain kedua tim pun terlihat sudah mengalami kelelahan.
Sampai akhir babak kedua hasil masih sama kuat 1-1 antara kedua tim. Barito Putera dan Madura United harus berbagai poin satu dalam laga itu.
Berikut Susunan Pemain Barito Putera melawan Madura United;
Barito Putera 3-4-3: Ribowo, Saputra, Monim, Renan, Ripora, Pradana, Umanailo, Syaharil, Ferdiyansyah, Kaffa dan Rafael da Silva.
Pelatih: Dejan Antonic
Madura United 4-4-2: Saputra Walidain, Adi, Raditya, Cleberson, Malik, Al Jaberi, Ariansyah, Lulinha, Bawuo dan Jaja
Pelatih: Fabio Lefundes
(Djanti Virantika)