Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tepat Minggu Ini, Mengenang Aksi Cristiano Ronaldo yang Bikin Perusahaan Rugi Rp57 Triliun Gara-Gara Geser Botol

Ramdani Bur , Jurnalis-Jum'at, 17 Juni 2022 |10:01 WIB
Tepat Minggu Ini, Mengenang Aksi Cristiano Ronaldo yang Bikin Perusahaan Rugi Rp57 Triliun Gara-Gara Geser Botol
Cristiano Ronaldo usai menggeser botol Coca-Cola di konferensi pers Piala Eropa 2020. (Foto: REUTERS)
A
A
A

“Pemain ditawari air, bersama Coca-Cola dan Coca-Cola Zero Sugar saat hadir di sesi konferensi pers,” lanjut pernyataan tersebut.

Cristiano Ronaldo dan Georgina Rodriguez

Namun, UEFA tersudut dengan aksi Cristiano Ronaldo. Sebab, aksi Cristiano Ronaldo sama saja merendahkan sponsor yang sudah membantu menyelenggarakan Piala Eropa 2020. Karena itu, UEFA langsung mengeluarkan ultimatum kepada siapa pun yang berani bertindak sewenang-wenang kepada sponsor.

“UEFA memperingatkan tim peserta, jika kerja sama adalah hal yang integral dalam menjalankan turnamen. Hal itu memastikan perkembangan sepakbola seantero Eropa, termasuk di level junior dan wanita,” bunyi pernyataan resmi UEFA, Jumat 18 Juni 2021.

“Dari sisi UEFA, kami tidak akan pernah memberi denda secara langsung, kami akan melakukannya melalui federasi peserta yang terkait. Mereka yang memutuskan mengambil langkah ke pemain,” lanjutnya.

Untung bagi Cristiano Ronaldo, tak hukuman yang ia terima. Cristiano Ronaldo keluar sebagai top skor Piala Eropa 2020 dengan lima gol dan satu assist. Sayangnya, Portugal gagal menjadi juara karena tumbang 0-1 dari Belgia di 16 besar.

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement