"Ronaldo adalah pemain muda dan berbakat dan telah dipuji oleh pelatih Park Hang Seo," jelas eks pelatih Persipura Jayapura, PSMS Medan, Persijap Jepara dan lain-lain tersebut.

Selanjutnya, Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Timor Leste U-23 pada Selasa 10 Mei 2022 pukul 19.00 WIB. Kemenangan di laga nanti penting untuk membuka peluang Timnas Indonesia U-23 lolos ke semifinal SEA Games 2021.
Nantinya, hanya juara dan runner-up grup yang diizinkan lolos ke semifinal SEA Games 2021. Jadi, akankah Ronaldo Kwateh bakal memberi kontribusi sekaligus membungkam para pengkritik saat Timnas Indonesia U-23 menghadapi Timor Leste, Filipina dan Myanmar di tiga laga sisa fase grup?
(Ramdani Bur)