LIGA Inggris 2021-2022 berlanjut memasuki pekan ke-35. Salah satu pertandingan yang tersaji adalah antara Leeds United vs Manchester City. Laga ini berlangsung pada Sabtu (30/4/2022) malam pukul 23.30 WIB.
Bertamu ke Elland Road, kandang Leeds Unietd, pelatih Manchester City, Josep Guardiola mengisyaratkan timnya akan melakukan pembantaian. Hal itu tidak terlepas dari hasil positif yang diraih Manchester City di tiga laga terakhirnya.

Dalam tiga pertandingan terakhirnya, Manchester City selalu mencetak lebih dari tiga gol di semua kompetisi. Mereka berhasil menumpas Brighton & Hove Albion (3-0), melibas Watford (5-1), dan menekuk Real Madrid (4-3).
Tiga hasil ini menjadi acuan Pep Guardiola memimpin timnya dalam pertandingan kontra pasukan Jesse Marsch. Menurutnya, The Citizens (julukan Manchester City) harus terus mencetak banyak gol di setiap pertandingan.
“Semua orang di klub tahu untuk apa kami bermain. Kami tahu apa yang harus kami lakukan,” kata Guardiola dikutip dari laman resmi Manchester City, Sabtu (30/4/2022).
“Kami membuat tiga pertandingan terakhir yang luar biasa, mencetak banyak gol dan menciptakan peluang, inilah yang harus terus kami lakukan,” sambungnya memberi sinyal pembantaian.