Beralih ke posisi keempat, ada Juventus. Perlahan, Bianconeri -julukan Juventus- mampu mengejar poinnya dengan sang pemuncak klasemen. Kini, Juventus pun sudah mengemas 56 poin, terpaut 3 angka dari Inter dan 7 poin dari AC Milan.
Dengan masih tersisanya sejumlah laga di Liga Italia 2021-2022, harapan Juventus untuk juara, tentunya masih ada. Juventus sendiri sukses meraih poin penuh di pekan ke-29 usai mengalahkan Sampdoria dengan skor 3-1.

Posisi lima besar di klasemen dilengkapi oleh Atalanta. Mereka kini sudah meraih 48 poin dari 28 laga yang dilakoni di Liga Italia 2021-2022.
Untuk melihat klasemen lengkap Liga Italia 2021-2022, klik di sini.
(Djanti Virantika)