Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Main 56 Menit, Egy Maulana Vikri Bantu FK Senica Menang 1-0 atas AS Trencin

Rivan Nasri Rachman , Jurnalis-Sabtu, 18 Desember 2021 |23:30 WIB
Main 56 Menit, Egy Maulana Vikri Bantu FK Senica Menang 1-0 atas AS Trencin
Egy Maulana Vikri bantu FK Senica menang 1-0 atas AS Trencin. (Foto: Instagram/fk_senica)
A
A
A

Dengan kemenanan atas Trencin, FK Senica pun kini beranjak ke posisi keenam dengan raihan 24 poin di Liga Slovakia 2021-2022. Sementara Trencin masih tertahan di peringkat kesembilan.

Egy Maulana Vikri

Menariknya dari laga itu adalah Egy ditarik lebih cepat dari pertandingan FK Senica melawan Trencin karena pemain berusia 21 tahun itu bakal bersiap mengejar pesawat ke Singapura. Egy berniat bergabung dengan Tim Nasional (Timnas) Indonesia yang sedang tampil di PIala AFF 2020

Menurut laporan dari New Straits Times, Sabtu (18/12/2021), Egy dijadwalkan terbang ke Singapura usai laga terakhir FK Senica sebelum Liga Slovakia memasuki jeda internasional. Egy dilaporkan sudah siap bermain kala Indonesia menghadapi Malaysia pada laga terakhir fase grup B Piala AFF 2020.

(Rivan Nasri Rachman)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement