Lebih lanjut, pelatih berusia 55 tahun itu mengaku Persiba bisa mendominasi pertandingan sejak menit awal dan menciptakan gol cepat ke gawang Sriwijaya. RD mengatakan timnya harus bisa mengimbangi kualitas pemain secara individu dan secara tim, serata harus fokus sejak menit awal pertandingan.
"Persiba bisa mendominasi permainan di babak pertama dan mencuri gol cepat di babak dari Sriwijaya. Artinya kita harus bisa mengimbangi kualitas tim dan individu, dari menit awal untuk tidak lengah karena mereka punya potensi mengancam gawang lawan," tuturnya.
RANS Cilegon FC saat ini menempati puncak klasemen Grup A dengan meraih tiga poin. Sedangkan Persiba berada di peringkat terbawah yaitu posisi keempat belum mendapatkan poin.
(Rachmat Fahzry)